Top 5 minggu ini

spot_img

Related Posts

Kebakaran di Desa Mauta Pantar Tengah Habiskan Sejumlah Alat Tukang dan Barang Proyek Sekolah

Kalabahi, FkkNews.com – Terjadi Kebakaran di Desa Mauta, Kecamatan Pantar Tengah Kabupaten Alor, tepatnya pada Sabtu (25/11/2023) malam.

Kebakaran itu menghabiskan sejumlah barang proyek Sekolah Dasar (SD) Negeri Alikallang beserta peralatan tukang lainya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Berdasarkan Informasi yang diterima melalui pesan Via WhatsApp, Minggu (26/11/2023), Enos Blegur yang adalah kepala tukang kemudian menceritakan kronologis kebakaran itu.

“Saya Enos Blegur selaku kepala tukang yang berkerja di proyek SD Negeri Alikallang kemarin sore habis kerja proyek sekitar jam 17:00 sore saya pulang dari lokasi proyek, menjelang besok pagi-pagi buta saya mau naik kerja di tempat proyek tiba-tiba bapak Jonatan Maukaling telepon kasi saya bilang rumah yang kita simpan barang proyek sama alat-alat tukang itu suda terbakar hangus, tapi saya tidak yakin dan usai habis terima telpon dari bapak Jonatan Maukaling saya langsung menuju di lokasi tempat kejadian itu,” ungkapnya.

Setelah dirinya sampai di lokasi kejadian itu akhirnya benar apa yang di sampaikan oleh bapak Jonatan Maukaling.

“Saya juga kaget dan kecewa, dari situ saya langsung bertanya kepada bapak Jonatan Maukaling, coba bapak cerita tadi malam kejadian rumah terbakar itu bapak cerita saya dengar dulu, dari situ bapak Jonatan cerita bahwa, awal dari rumah terbakar itu, kata Jonatan Maukaling kemarin sore kita sama-sama sudah pulang kerja, saya merasa capek jadi saya tidur sore, saya tidur sampai malam sekitar jam 21:00 malampun saya belum bangun, tiba-tiba ada suara teriakan di samping rumah, saya kaget bangun dan rumah yang sementara saya pake tidur ini suda terbakar keliling, saya kaget dan saya langsung lari keluar di luar, cucu saya masih di dalam rumah pun saya tidak Ingat itu, sekitar 5 menit kemudian saya ingat cucu saya masih tertidur di dalam rumah yang terbakar itu saya lari masuk gendong cucu bawa keluar, terus begitu saya meliat Api naik dari arah rumah sudut kiri begitu saya gendong cucu berdiri sampai rumah habis terbakar saya meliat prabot rumah tangga sama alat-alat tukang beserta bahan-bahan proyek semua sudah terbakar habis, saya melihat dengan air mata, saya merasa sedih karena tuan rumahnya ada di flores baru rumahnya suda terbakar hangus,” ungkap Jonatan yang diteruskan oleh Enos Blegur

Baca juga  Rayakan 66 Tahun Provinsi NTT Dan Kabupaten Alor, Sonny Alelang: Pawai Ini Merupakan Perayaan Kebanggaan Kita Terhadap Budaya Dan Warisan Tenun NTT

Sementara enos masih bertanya terhadap Jonatan tiba-tiba ada dua orang yang datang, mereka adalah aparat desa yang naik melihat kejadian tadi malam itu, kemudian bertanya.

“katanya ada orang yang telepon kasih tau bapak desa, jadi bapak desa yang suru mereka naik foto, itu pun saya dengan bapak Jonatan tidak bertanya kepada dua orang aparat desa itu, saya masih bertanya kepada bapak jonatan dua org aparat desa itu sudah pulang, itu saja awal dari kebakaran rumah itu yang diceritakan oleh bapak Jonatan,” jelas Enos Blegur.(FKK/Eka Blegur).

Popular Articles