Kupang, FKKNews.com – Ketua Umum Pengprov PBVSI NTT Winston Rondo menyampaikan hasil rapat kordinasi antara Panitia dan perwakilan Pelatih yang timnya lolos ke babak 8 besar bagi putra dan semifinal bagi putri di Turnamen Voli Ben Mboi Memorial Cup Tahun 2025, Jumat (12/12/2025).
Ia menyampaikan bahwa para pelatih yang hadir mendukung PBVSI NTT dan Panitia Ben Mboi Memorial Cup untuk persiapan babak gugur dan menjadi evaluasi untuk turnamen Voli Ben Mboi Tahun 2026.
“Kami hadirkan para pelatih untuk mendengar dan memberikan masukan terkait babak penyisihan Ben Mboi Memorial Cup Tahun 2025, hal ini menjadi penting untuk menjadi evaluasi bagi penyelenggaraan turnamen Voli Ben Mboi Tahun berikutnya,”ujarnya.
Ia menyampaikan bahwa diantara pergantian pertandingan maka akan diadakan lomba modern dance bagi siswa SMA dan SMK yang akan membuat turnamen semakin menarik untuk ditonton, sekaligus mewariskan semangat voli kepada generasi muda.
“Di sela-sela pergantian pertandingan akan diadakan lomba modern dance antar siswa SMA dan SMK, hal ini sangat penting untuk mewariskan semangat voli bagi para generasi penerus,”ungkapnya.
Sejauh ini persiapan panitia sudah sangat maksimal selain perangkat pertandingan , wasit maupun pendukung pertandingan sudah siap untuk menyelenggarakan babak gugur turnamen Voli bergensi antar Kabupaten tersebut.
Tim Putra yang akan bertanding di babak 8 besar yakni TTS 1, TTS 2, Sikka, TTU, Kabupaten Kupang, Kota Kupang 1, Sabu Raijua, Sumba Timur.
Tim Putri Yang Akan bertanding di babak semifinal yakni SBD, Ngada, TTS dan Kota Kupang 1.(FKK03)

















































