Menia, FKKNews.com – Bupati Sabu Raijua, Krisman B. Riwu Kore, SE., MM, didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sabu Raijua, menyerahkan secara langsung Bantuan Rumah Layak Huni Tahap I kepada sepuluh orang penerima yang tersebar di sejumlah desa dan kecamatan di Kabupaten Sabu Raijua, Sabtu (20/12/2025).
Para penerima bantuan berasal dari Desa Raenyale, Desa Raeloro, dan Desa Ledekapaka Kecamatan Sabu Barat; Desa Eilogo dan Desa Ledeke Kecamatan Sabu Liae; Desa Eiada dan Desa Keduru Kecamatan Sabu Timur; serta Desa Matei Kecamatan Sabu Tengah.
Program Rumah Layak Huni merupakan salah satu program prioritas Pemerintahan Bupati Krisman B. Riwu Kore dan Wakil Bupati Thobias Uly, yang diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu yang memiliki rumah tidak layak huni.
Melalui program ini, masyarakat diharapkan dapat memiliki tempat tinggal yang aman, nyaman, dan layak. Program tersebut murni merupakan program kerja kepala daerah dengan sumber pendanaan dari APBD Perubahan.
Dalam sambutannya, Bupati Krisman menyampaikan bahwa Program Rumah Layak Huni lahir dari kepekaan, kepedulian, serta komitmen Pemerintah Daerah untuk hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan.
“Program rumah layak huni ini dibuat atas dasar kepedulian dan kehadiran pemerintah bagi masyarakat yang tidak mampu atau yang rumahnya sudah tidak layak huni. Saya berharap program ini benar-benar dapat membantu masyarakat agar memiliki tempat tinggal yang aman, nyaman, dan layak,” ujarnya.
Bupati menjelaskan bahwa pada awal masa kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Thobias Uly, Pemerintah Daerah melakukan efisiensi anggaran yang menghasilkan penghematan sekitar Rp26 miliar, yang kemudian dialokasikan kembali untuk kepentingan dan kebutuhan masyarakat, salah satunya melalui Program Rumah Layak Huni.
“Kami ingin anggaran daerah benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat melalui bantuan dan program kerja pemerintah. Program ini sebelumnya belum ada, namun saat masa kampanye dan sosialisasi kami turun langsung melihat kondisi masyarakat. Dari situlah program ini kami rancang untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” jelasnya.
Mewakili seluruh penerima bantuan, Ibu Henderina B. Hegi menyampaikan rasa haru dan bahagia serta ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Sabu Raijua atas bantuan Rumah Layak Huni yang diberikan.
“Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terutama di tengah keterbatasan ekonomi. Kehadiran pemerintah melalui bantuan rumah layak huni ini sangat membantu dan memberikan harapan bagi masyarakat,” ungkapnya.
Dalam setiap kesempatan penyerahan bantuan, Bupati Krisman juga menyampaikan rasa bahagia karena program kerja pemerintah dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.
“Tujuan kehadiran kami sebagai pemerintah adalah untuk membantu dan melayani masyarakat. Karena itu, saya berharap masyarakat juga terus mendukung pemerintah agar seluruh program kerja dapat berjalan dengan baik dan membawa manfaat bagi semua,” pungkasnya.(FKK03)

















































