Pesan Sekretaris Dinas PMD Alor Agar Kades dan Masyarakat Tolong Lihat Mahasiswa KBPM Untrib 

Kalabahi, FkkNews.com – Universitas Tribuana (Untrib) Kalabahi mengutus 368 mahasiswanya untuk mengikuti program kegiatan belajar dan pendampingan masyarakat (KBPM) tahun ajaran 2023/2024. Mereka akan terdistribusi ke 33 desa di 18 Kecamatan yang ada di Kabupaten Alor untuk fokus menggenjot atau mengelola potensi desa dan melakukan riset berbasis kearifan lokal.

Pada kesempatan itu, peserta KBPM dibekali dengan sejumblah Materi, salah satunya ialah materi tentang Gambaran Umum Pemetaan Potensi dan Permasalahan Desa yang dibawakan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) diwakili oleh Sekretaris Dinas PMD.

Diakhir dari penyampaian materi Sekretaris Dinas PMD Kabupaten Alor, Hendrik O. Kawengkari,S,Sos. berpesan kepada peserta/mahasiswa KBPM, selamat bertemu bersama Bapak, mama, kakak, adik, basodara semua. Saling belajar diantara mereka dan membantu warga dalam berbagi ilmu pengetahuan serta pengalaman, berkenan bisa kerja bersama apa yang sementara warga kerjakan di desa sepanjang yang adik-adik mahasiswa bisa kerjakan.

“Harapan saya setelah kegiatan KBPM, minimal ada satu aksi inovasi dalam bidang penyelenggaraan pemerintahan desa, bidang pelaksanaan pembangunan, bidang pembinaan kemasyarakatan dan bidang pemberdayaan masyarakat desa yang menjadi kenangan di desa,” ujarnya.

Sekretaris Dinas PMD Kabupaten Alor, Hendrik O. Kawengkari, juga berharap kepada Kepala Desa dan Masyarakat agar harus merasa bersyukur karena bisa didatangi anak-anak/adik-adik mahasiswa KBPM dari Universitas Tribuana Kalabahi.

“Untuk itu harus dengan senang hati menerima anak-anak asli daerah kita dan tentu apa saja yang menjadi pergumulan di desa silahkan didiskusikan untuk dikerjakan bersama. Tetap mantapkan budaya gotong royong menjadi sprit bersama dalam membangun desa,” pesannya.

Hendrik berpesan agar Kepala Desa dan masyarakat tolong lihat adik-adik/sahabat mahasiswa selama mereka ber KBPM di desa yang telah dipilih, agar setelah adik-adik mahasiswa kembali KBPM, ada kenangan indah yang bisa dibawah dan tak terlupakan kelak “desaku yang kucinta-pujaan hatiku,” tutupnya. (FKK/Eka Blegur).

Hot this week

“Sabar Menderita Karena Kebenaran Kristus” Minggu sengsara III , 25 februari 2024

Shalom. Sahabat sepelayanan selamat menikmati pemeliharaan Tuhan dan selamat...

Ngaku Bisa Loloskan Siswa ke SMAN 1, Guru PNS di Kota Kupang Tipu 9 Ortu

Kupang, FKKNews.com - Oknum Guru di kota Kupang atas...

Kasus Pembunuhan terhadap Mahasiswa Asal Alor Bukan Berawal Dari Syukuran Pesta Wisuda, Berikut Penjelasan dari AKP Jemy Noke

Kupang, FkkNews.com - Kasus pembunuhan yang terjadi di Kelurahan...

Tepati Janji Kampanya, Wali Kota Kupang Christian Widodo Wujudkan Program Liang Kubur Gratis

Kupang, FKKNews.com - Pemerintah Kota Kupang mewujudkan salah satu...

Ketua Umum Partai Nasdem Surati KPU RI Terkait Pengunduran Diri Caleg DPR RI Ratu Wulla Saat Rekapitulasi Nasional

Jakarta, FKKNews.com - Saksi dari Partai Nasdem menyampaikan surat...

“Keluarga Yang Hidup Dalam Kebaikan” Renungan GMIT, Ibadat Minggu 26 Oktober 2025

Kupang, FKKNews.com - Shalom Sahabat sepelayanan selamat menikmati pemeliharaan...

Wakil Bupati Sabu Raijua Thobias Uly Salurkan Bantuan Sembako Bagi Lansia di Kecamatan Sabu Liae

Menia, FKKNews.com  – Wakil Bupati Sabu Raijua, Ir. Thobias...
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img