Kupang, FKKNews.com – Turnamen Voli Ben Mboi Memorial Cup Tahun 2025 resmi dibuka di lapangan outdor GOR Oepoi Kota Kupang, hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma, Ketua Umum Koni NTT Josef Nae Soi, Ketua Umum Pengprov PBVSI NTT Winston Rondo dan jajaran, Bupati SBD Ratu Wulla, Forkopimda tingkat Provinsi dan Kota Kupang, Perwakilan Pengkab PBVSI Kota/Kabupaten, serta para atlet dari berbagai daerah, Kamis (4/12/2025).
Ketua Umum Pengprov PBVSI NTT Winston Rondo dalam sambutannya mengatakan bahwa ada 5 poin penting dalam penyelenggaraan Turnamen Voli Ben Mboi Memorial Cup antara lain Peserta dan Kesiapan Tim , Perangkat Pertandingan, Venue dan Infrastruktur, UMKM dan Panggung entertainment.
Yang pertama, tentang Peserta dan Kesiapan Tim , Tahun ini, BMMC diikuti oleh 20 tim dari target 40 tim se-NTT, yaitu 13 tim putera dan 7 tim putri,Kedua, tentang Perangkat Pertandingan PBVSI NTT menurunkan 25 wasit serta perangkat peranglat pertandingan lainnya bersertifikat nasional, dengan sistem standar pertandingan resmi,”ujarnya.
“Ketiga, Venue dan Infrastruktur, Kami melaksanakan turnamen ini dikota kupang dengan kesediaan Bapak Walikta Kupang sebagai tuan rumah, pada 2 venue, yaitu khusus babak penyisihan tanggal 4-10 desmeber di laksanakan secara terbuka dan gratis yaitu di tempat ini dengan dukungan kolaborasi tenda UMKM dari Bank NTT serta Saboak Creative Market Kota Kupang dan panggung entertainment,”lanjutnya.
Ketua Umum Koni NTT Josef Nae Soi menekankan pentingnya sportivitas dalam bertanding bagi para atlet, hal itu akan menjadi bekal yang sangat penting bagi atlet di masa depan.
“Dalam turnamen Voli Ben Mboi memorial Cup saya berharap para atlet yang merupakan perwakilan dari tingkat kota dan kabupaten dapat menjunjung tinggi sportivitas, menang dengan layak dan kalah dengan elegan,”ucapnya.
Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma mengapresiasi penyelenggaraan Turnamen Voli Ben Mboi Memorial Cup, Ia berharap turnamen ini tetap berlanjut dan tidak berhenti di tahun pertama penyelenggaraannya.
“Terima kasih kepada PBVSI NTT yang telah menyelenggarakan turnamen bersejarah ini, saya sangat berharap turnamen ini tetap dilanjutkan di tahun depan dan seterusnya, tidak berhenti di tahun ini, semangat olahraga harus kita wujudkan untuk membangun NTT,”pungkasnya.(FKK03)

















































